Berastagi, Sumatera Utama, meski hanya sebuah kota kecil di kabupaten Karo namun kota ini memiliki banyak daya tarik untuk aset wisata. Hal ini tak terlepas dari fakta bahwa Berastagi terletak di dataran tinggi dan dua gunung, Gunung sibayak dan Sinabung. Lantas apa saja tempat wisata di Berastagi yang wajib untuk dilawat? Simak dulu ulasan berikut.
Destinasi Wisata Di Berastagi
Berendam Di Pemandian Air Panas Lau Sidebuk - Debuk
Jika Anda mencari lokasi antimainstream yang juga membuat hati dan badan tenang, coba mampir ke desa Daulu. Di desa yang satu ini Anda bisa menikmati pemandian air panas alami bernama Sidebuk Debuk. Lokasinya cukup jauh dari kota Medan, dan membutuhkan waktu setidaknya 1,5 sampai 2 jam perjalanan.
Lokasinya berada di dataran tinggi. Menariknya, kolam air panas ini dikenal dan diyakini mampu menyembuhkan berbagai macam penyakit kulit. Tak hanya itu, fasilitasnya pun sudah mumpuni. Alhasil sangat cocok untuk Anda yang ingin berwisata bersama keluarga dan menikmati segarnya mandi air hangat alami.
Menikmati Malam Di Panatapan
Setelah berendam dan menikmati dataran tinggi di desa Daulu, sempatkan untuk melepas penat dan menikmati sajian kuliner sederhana di Panatapan. Lokasi tempat wisata di Berastagi ini dikenal karena keindahan pemandangan, udara segar, dan pemandangan alam penuh bintang kota (lampu malam).
Lokasi ini termasuk area terbuka, yang mana Anda dapat berkunjung dan mampir ke salah satu tempat nongkrongnya. Sembari nongkrong menikmati udara dan pemandangan, siapkan kantong untuk membeli santapan makan dan minum sederhana ala anak gunung. Seperti mie instand, kopi hangat, susu, jahe, dan jagung bakar.
Healing Di Danau Lau Kawar
Jika tidak ingin lokasi yang terlalu ramai, tidak ada salahnya mampir ke danau yang jarang dikunjungi. Seperti Danau Lau Kawar di gunung Sinabung yang sepi. Perlu setidaknya 50 menit perjalanan dari pusat kota Berastagi, namun rasa capek akan tergantikan dengan keindahan alam asrinya. Di sini, Anda dapat berfoto, bermain air, memancing, dan berenang tanpa rebutan.
Menyegarkan Tubuh Di Air Terjun Sikulikap
Berjarak setidaknya 55 km dari kota Medan, air terjun Sikulikap adalah tujuan healing yang tidak bikin pusing. Butuh setidaknya waktu 2 jam untuk mencapai area, namun keindahan, keasrian, hingga keaslian area ini akan menghilangkan rasa capek. Lokasinya pun masih sangat asri dengan tumbuhan hijau.
Udara yang sejuk ditambah dengan air yang dingin membuatnya menjadi destinasi wisata favorit warga lokal. Namun jangan hanya terbuai dengan air terjunnya. Berhati hatilah karena area hutan sekitar yang masih alami adalah rumah dari kawanan monyet lokal gibon. Jika beruntung, Anda dapat melihat binatang mamalia tersebut bermain di pepohonan sekitar.
Menghilangkan Penat Di Bukit Gundaling
Menghilangkan penat dengan hal yang tak umum menjadi suatu nilai plus dari bukit Gundaling farm Berastagi. tempat wisata di Berastagi ini menyajikan objek agrowisata untuk liburan bersama keluarga. Sajian aktivitasnya beragam, mulai dari wisata edukasi akan binatang ternak, menikmati kuliner dari susu sapi, hingga melihat proses produksi susu atau yogurt oleh PT PIMS.
Main ke Sumatera Utara pastinya diikuti dengan banyak sekali opsi liburan seru. Berastagi contohnya adalah kota kecil yang kaya akan objek wisata seru. Mulai dari area liburan alam hingga area healing tenang, pilihan objek wisata yang disebutkan adalah gambaran tenang Sumut. Jika Anda tertarik untuk mampir, cek juga ulasan lain liburan Sumatra lewat Suwatu.com.