Pentingnya ASI Booster untuk Mencukupi Nutrisi Bayi

pFaktanya, banyak ibu menyusui mengonsumsi ASI booster setelah melahirkan. Pasalnya, manfaat ASI booster sangat diperlukan untuk menunjang tumbuh kembang bayi Anda. Lantas, apa manfaat penting mengonsumsi ASI booster? Yuk, baca ulasan berikut ini.

Tidak dipungkiri, ASI merupakan satu-satunya sumber nutrisi utama bagi bayi baru lahir, bahkan sampai usianya 6 bulan. Untuk itu, sangat penting bagi ibu menyusui memastikan agar kebutuhan ASI bayi selalu lancar dan berkualitas.

Nyatanya, masih banyak ibu menyusui mengeluhkan produksi ASI yang tidak lancar. Biasanya, disebabkan oleh tersumbatnya jaringan payudara yang mengalirkan air susu. Dengan begitu, ASI tidak bisa keluar dengan maksimal atau terhambat.

Meskipun demikian, jangan khawatir berlebihan. Karena Anda bisa mengatasinya dengan mengonsumsi ASI booster. Perlu Anda ketahui, ASI booster adalah istilah yang ditujukan bagi makanan atau suplemen yang berguna untuk melancarkan air susu ibu.

Ajaibnya, mengonsumsi ASI booster terbukti dapat mengatasi jaringan pada payudara ibu yang tersumbat untuk mengalirkan air susu dengan lancar. Tidak hanya itu, bahkan kualitas dan kuantitas ASI Anda juga akan meningkat.

Dengan demikian, kebutuhan nutrisi bayi Anda akan tercukupi dengan baik. Sehingga, bayi tidak memerlukan nutrisi tambahan lain seperti susu formula. Karena bagaimanapun juga, kandungan gizi dalam susu formula tidak sebaik ASI.

Sekian ulasan singkat tentang pentingnya mengonsumsi ASI booster untuk memenuhi nutrisi bayi. Jadi, konsumsilah ASI booster saat produksi ASI Anda terhambat agar tumbuh kembang bayi Anda selalu optimal.